Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Politik » PSI Jajaki Program Pemberdayaan Perempuan Pesisir di Muara Gembong

PSI Jajaki Program Pemberdayaan Perempuan Pesisir di Muara Gembong

  • account_circle Faqih Haq
  • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
  • visibility 20
  • comment 0 komentar

Tim Kolaborasi Bidang Perempuan dan Keluarga bersama Bidang Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) melakukan kunjungan ke komunitas perempuan pesisir di wilayah Muara Gembong, Kabupaten Bekasi, pada Rabu, 22 Oktober 2025.

Kunjungan ini merupakan langkah awal menjalin komunikasi langsung dengan masyarakat pesisir, khususnya kelompok perempuan, sebagai bagian dari komitmen PSI memperkuat kerja-kerja pemberdayaan berbasis komunitas.

Dalam dialog yang berlangsung hangat, tim PSI menemukan sejumlah potensi dan tantangan menarik di kalangan perempuan pesisir. Umumnya, mereka telah mengembangkan usaha rumahan berbasis hasil laut seperti pembuatan bakso ikan, bandeng krispi, bandeng presto, hingga terasi udang. Namun, sebagian besar produk tersebut belum terstandardisasi dan belum memiliki keterampilan branding yang memadai, sehingga nilai jual dan jangkauan pemasarannya masih terbatas pada jaringan informal atau dari mulut ke mulut.

Temuan ini menjadi dasar bagi PSI dalam merumuskan program pemberdayaan berbasis bukti (evidence-based program), dengan tujuan membantu perempuan pesisir meningkatkan kapasitas usaha, memperkuat posisi ekonomi, serta membuka akses terhadap pelatihan dan pasar yang lebih luas.

“Kami melihat semangat luar biasa dari para perempuan pesisir yang berjuang menopang ekonomi keluarga melalui usaha rumahan. Tantangannya kini adalah bagaimana memastikan upaya mereka naik kelas — dari sekadar bertahan menjadi benar-benar berdaya dan sejahtera,” ujar Susy Rizky, Ketua Bidang Perempuan dan Keluarga DPP PSI.

Sementara itu, Haerul dari Direktorat Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat DPP PSI menegaskan pentingnya sinergi lintas bidang dalam memperkuat basis ekonomi komunitas. “Pendekatan sosial yang berbasis data lapangan memungkinkan kita menyusun intervensi yang lebih tepat sasaran. Kami ingin perempuan pesisir tidak hanya menjadi penerima manfaat, tapi juga subjek aktif dalam proses pemberdayaan,” ungkapnya.

Kolaborasi antar-bidang ini menegaskan pendekatan PSI yang inklusif dan partisipatif, di mana komunitas menjadi mitra aktif dalam perumusan dan pelaksanaan program sosial.

  • Penulis: Faqih Haq

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • CEO WWF Indonesia, Aditya Bayunanda

    WWF Indonesia Puji Menteri Raja Juli Antoni: Bawa Napas Segar bagi Tata Kelola Kehutanan

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Kinerja Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni kembali mendapat sorotan positif. Dia masuk dalam daftar 10 menteri dengan kinerja terbaik versi Survei IndoStrategi. Ini menjadi sebuah capaian yang mencerminkan meningkatnya kepercayaan publik terhadap arah kebijakan lingkungan dan kehutanan nasional. Apresiasi juga datang dari organisasi lingkungan WWF Indonesia. Mereka menilai kepemimpinan Raja Juli Antoni menghadirkan semangat baru […]

  • Carina Citra Dewi Joe, Ilmuwan Vaksin Covid-19 Diganjar Tanda Kehormatan dari Prabowo

    Carina Citra Dewi Joe, Ilmuwan Vaksin Covid-19 Diganjar Tanda Kehormatan dari Prabowo

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 42
    • 0Komentar

    Presiden Prabowo Subianto menganugerahkan tanda kehormatan negara kepada 141 tokoh dari berbagai bidang di Istana Negara, Jakarta, Senin (25/8/2025). Salah satu penerima adalah Carina Citra Dewi Joe, dikenal luas di dunia ilmiah sebagai salah satu pemegang paten vaksin Covid-19 Oxford–AstraZeneca. Ia dianugerahi Bintang Jasa Utama atas kontribusinya dalam pengembangan bioteknologi dan kesehatan global, termasuk merumuskan […]

  • Prabowo Gibran

    Survei LSI: 74,8% Publik Puas Kinerja Prabowo di Tahun Pertama Pemerintahan

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle Faqih Haq
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil survei tingkat kepuasan publik terhadap kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto selama satu tahun masa pemerintahannya. Hasilnya menunjukkan 74,8 persen masyarakat merasa puas atas kinerja Presiden. Peneliti LSI Denny JA, Adjie Alfaraby, menjelaskan survei ini dilakukan dengan metodologi multi-stage random sampling terhadap 1.200 responden pada periode 10–19 Oktober 2025. […]

  • Hangatnya Jamuan Working Lunch Presiden Prabowo untuk Presiden Peru

    Hangatnya Jamuan Working Lunch Presiden Prabowo untuk Presiden Peru

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Suasana hangat mengiringi working lunch yang digelar di Istana Merdeka, Jakarta, pada Senin, 11 Agustus 2025, saat Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menjamu Presiden Republik Peru, Dina Ercilia Boluarte Zegarra, beserta delegasi resmi. Di tengah percakapan membahas peluang kerja sama strategis, aroma rempah khas Nusantara berpadu wangi segar masakan yang tersaji, menciptakan perpaduan diplomasi dan […]

  • Ilustrasi Tenaga Kerja

    Era Baru Pendidikan Tinggi: Kurikulum Disesuaikan dengan Kebutuhan Industri dan Green Jobs

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle Faqih Haq
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Kemdiktisaintek) bersama Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) menjalin kolaborasi strategis untuk memperkuat sinergi antara pendidikan tinggi dan dunia kerja nasional. Melalui pertemuan antara Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) Brian Yuliarto dengan Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Yassierli di Jakarta, Selasa (21/10), kedua kementerian sepakat mengintegrasikan perencanaan pendidikan dan ketenagakerjaan melalui pendekatan […]

  • Lisa Mariana

    Lisa Mariana Resmi Jadi Tersangka Kasus Pencemaran Nama Baik Ridwan Kamil

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri resmi menetapkan selebgram Lisa Mariana (LM) sebagai tersangka kasus dugaan pencemaran nama baik terhadap mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Kasubdit I Dittipidsiber Bareskrim Polri, Komisaris Besar Polisi Rizki Agung Prakoso, mengatakan bahwa Lisa akan diperiksa sebagai tersangka pada Senin (20/10/2025). “Besok LM dipanggil sebagai tersangka,” kata Rizki […]

expand_less