Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Politik » Riset IDSIGHT: Menakar Kinerja Para Pembantu Presiden, Menkeu Purbaya Paling Favorit

Riset IDSIGHT: Menakar Kinerja Para Pembantu Presiden, Menkeu Purbaya Paling Favorit

  • account_circle Faqih Haq
  • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
  • visibility 20
  • comment 0 komentar

Pemerintahan Prabowo-Gibran genap berumur setahun, setelah pelantikan pada 20 Oktober 2024 tahun lalu. Prabowo kemudian melakukan beberapa kali gelombangreshuffle kabinet, terakhir pada September lalu pasca-demo yang berujung kerusuhan.

Bagaimana penilaian publik terhadap kinerja para pembantu Presiden setelah setahunusia pemerintahan? Temuan riset Indonesia Social Insight (IDSIGHT) mencatat Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mendapat penilaian positif sangat tinggi, mencapai83,7%.

Meskipun baru sebulanan menjabat, Menkeu Purbaya menjadi sosok paling difavoritkan oleh publik di antara deretan para pembantu Presiden Prabowo,” ungkapDirektur Komunikasi IDSIGHT Johan Santosa di Jakarta, pada Kamis (23/10).

Sebaliknya Menteri ESDM Bahlil Lahadalia paling tidak disukai publik dengan penilaiannegatif tertinggi hingga 78,4%. Kontroversi serta beragam kebijakan tidak populer Bahlilbakan memunculkan desakan untuk dilakukan penggantian pada reshuffle kabinetberikutnya.

Terobosan Purbaya dan Kinerja Positif Para Menteri

IDSIGHT melakukan analisis terhadap tanggapan pengguna media sosial pada akunmilik menteri/kepala badan atau kementerian. Konten mencakup postingan pada platform Instagram, X/Twitter, Facebook Page, dan Tiktok selama rentang waktu 24September-3 Oktober 2025.

Pergantian tim ekonomi memang sempat menimbulkan pesimisme, tetapi publik jugaresah dengan kebijakan Sri Mulyani yang dituding biang kenaikan pajak,” jelas Johan. Rumah Sri Mulyani menjadi salah satu sasaran penjarahan, hingga berembus kabarpengunduran diri.

Gaya berbeda yang ditampilkan Purbaya dengan lugas, blak-blakan, dan turun kelapangan menjadikannya sebagai idola baru masyarakat. “Kehadiran Menkeu Purbayamembangkitkan optimisme akan adanya perbaikan ekonomi dan bersih-bersih di pemerintahan,” tegas Johan.

Gebrakan Purbaya mengucurkan dana Rp 200 triliun yang berasal dari saldo anggaranlebih (SAL) kepada bank-bank Himbara ditujukan untuk disalurkan pada kredit produktif,khususnya bagi industri padat karya yang banyak menyerap lapangan kerja serta sektorUMKM.

Kritik Purbaya soal cukai rokok hingga kegeraman soal lambatnya pembangunankilang Pertamina menuai dukungan luas publik,” lanjut Johan. Purbaya juga menjanjikan pertumbuhan ekonomi 6-8% dan ajakan kepada generasi Z untuksama-sama menjadi kaya bersama”.

Pada peringkat kedua dengan kinerja terbaik, Menteri Pertanian Amran Sulaimanmendapat penilaian positif 72,3%. “Apresiasi terhadap Amran berkat keberhasilannyamendongkrak produksi pangan dan tekad mewujudkan swasembada,” papar Johan.

Sepanjang Januari-Oktober 2025 produksi beras nasional menembus 33,1 juta ton dan Amran optimis bisa mempercepat target swasembada dalam tahun ini. Pada pidatonyadi sidang Majelis Umum PBB, Prabowo menyatakan tekad Indonesia menjadi lumbung pangan dunia.

Berikutnya, Menteri Agama Nasaruddin Umar menduduki peringkat tiga besar denganpenilaian positf 60,2%. Lekat dengan isu kerukunan beragama, Nasaruddin juga bergerak cepat terkait robohnya pesantren Al-Khoziny dengan menekankan perlunyastandar bangunan,” ujar Johan.

Menko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyon tercatatmendapat penilaian positif cukup tinggi sebesar 58,7%. “AHY digadang-gadang publikmenjadi pemimpin masa depan, sebagai wakil presiden atau bahkan calon presiden,” tandas Johan.

Di lingkaran istana, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi dinilai positif sebesar57,4%. “Prasetyo banyak tampil menjelaskan kebijakan Presiden, setelah krisiskomunikasi dan gelombang demonstrasi sepanjang tahun, puncaknya rusuh akhirAgustus,” jelas Johan.

Menguatnya citra militer dan pesatnya belanja alutsista memberikan penilaian positifterhadap Menteri Pertahanan Sjamsoeddin (53,8%). “Dikombinasi kembalinyaIndonesia ke panggung internasional, makin menaikkan penilaian positif bagipemerintahan Prabowo,” tandas Johan.

Untuk pertama kalinya setelah 10 tahun absen, Prabowo menyampaikan pidato di markas PBB, New York. “Indonesia menegaskan dukungan terhadap solusi dua negara (two state solution) untuk mendorong perdamaian Palestina dan Israel,” lanjut Johan.

Lalu ada Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu’ti yang juga Sekretaris PP Muhammadiyah (56,8%) dan Menteri Sosial Saifullah Yusuf (52,5%). “Sekolah Rakyat yang merupakan gagasan Prabowo berhasil direalisasikan dalam waktu singkat,” lanjutJohan.

Terobosan Purbaya dalam jangka pendek berupa paket stimulus ekonomi untukmengejar pertumbuhan 5,2% hingga akhir 2025. Stimulus yang menyasar gig economydan magang dengan upah minimum diumumkan bersama Menko PerekonomianAirlangga Hartarto (51,3%).

Pembantu Prabowo lainnya yang mendapat penilaian positif adalah Menteri KehutananRaja Juli Antoni (50,2%). “Selain menjaga kelestarian hutan dan konservasi, arahanPrabowo juga terkait kesejahteraan masyarakat lewat perhutanan sosial, termasukhutan adat,” jelas Johan.

Menterimenteri dengan Penilaian Terburuk

Penilaian terhadap Menteri ESDM Bahlil Lahadalia mencatatkan rekor terburuk di antara seluruh anggota kabinet. Publik menyoroti soal monopoli terkait kelangkaanBBM di mana SPBU swasta diminta dimengambil kuota impor dari Pertamina,” ujarJohan.

Maraknya kasus keracunan pada program makan bergizi gratis (MBG) berdampak pada penilaian negatif terhadap Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana(60,3%). “Diketahui banyak dapur MBG belum memiliki sertifikat kelayakan kebersihan,” papar Johan.

Menteri HAM Natalius Pigai juga dinilai negatif (58,2%), dengan pernyataankontroversial yang membela kasus-kasus keracunan pada program makan bergizigratis (MBG) tidak melanggar HAM,” lanjut Johan.

Pemerintah mulai menaruh perhatian serius terhadap banyaknya kasus keracunanMBG, di mana dapur-dapur satuan pelayanan pemenuhan gizi (SPPG) yang bermasalah akan dievalusi. Prabowo juga memberikan arahan soal perbaikan sanitasidan higienitas di setiap SPPG.

Menteri lain yang banyak dinilai negatif adalah Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Maruarar Sirait (57,7%) serta Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Yandri Susanto (55,4%).

Publik mempertanyakan realisasi program 3 juta rumah subsidi, bahkan dianggapnihil,” kata Johan. Sementara itu program Koperasi Desa Merah Putih juga belum adakemajuan signifikan setelah diluncurkan pada Juli 2025 lalu.

Lainnya adalah Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana (53,2%), Menteri Kelautandan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono (50,6%), dan Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq (48,3%).

Terakhir, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RiniWidyantini (45,7%) dan Menteri Ketenagakerjaan Yassierli (43,2%). “Banyak PHK, ditambah korupsi yang menyeret Wamenaker, hingga isu seperti diskriminasi dalamsyarat usia kerja,” pungkas Johan.

  • Penulis: Faqih Haq

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Zaskia Mecca dan Hanung

    Putri Zaskia Mecca dan Hanung Bakal Diperiksa sebagai Saksi dalam Kasus Penganiayaan

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Babak baru kasus dugaan penganiayaan yang dikawal oleh pasangan artis Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo kini menyentuh ranah keluarga. Setelah memastikan terduga pelaku oknum TNI ditahan, giliran putri kedua mereka, Kala Madali Bramantyo, yang ditetapkan sebagai saksi kunci. Kabar ini disampaikan langsung oleh Zaskia dan Hanung saat mendatangi Markas Denpom Jaya 2, Cijantung, Jakarta […]

  • Ilustrasi Polisi

    Kalemdiklat Polri Ingatkan Anggota: Jadi Polisi Harus Bermanfaat, Bukan Arogan

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Kalemdiklat) Polri Komjen Pol. Chryshnanda Dwilaksana menegaskan bahwa setiap anggota Polri harus menjadi sosok yang bermanfaat bagi masyarakat dan tidak terjebak dalam sikap arogan, manipulatif, maupun perilaku yang menyakiti rakyat. “Menjadi polisi harus ada manfaatnya. Kalau tidak ada manfaatnya, maka tidak ada gunanya, dan ingat, menjadi polisi itu ada batasnya, […]

  • Mensesneg: Presiden belum copot Noel, tunggu penjelasan resmi KPK

    Mensesneg: Presiden belum copot Noel, tunggu penjelasan resmi KPK

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menyebut Presiden Prabowo Subianto belum mencopot Immanuel Ebenezer alias Noel dari posisinya sebagai Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker). Prabowo masih menunggu penjelasan resmi dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). “Ya belum (diberhentikan, red.) masih menunggu penjelasan resmi dari pihak KPK. Memang begitu urutannya, kita tunggu putusan KPK siang ini,” kata Prasetyo […]

  • Gibran Sebut Prabowo Senang Tarian Pacu Jalur Viral & Mendunia

    Gibran Sebut Prabowo Senang Tarian Pacu Jalur Viral & Mendunia

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Wakil Presiden (Wapres) RI Gibran Rakabuming Raka mengungkap dirinya dan Presiden RI Prabowo Subianto telah bertemu dengan sejumlah bocah penari Pacu Jalur. Bocah-bocah penari pacu jalur tampil juga meramaikan HUT ke 80 Kemerdekaan RI di Istana. Penampilan bocah-bocah penari pacu jalur di halaman istana menghipnotis semua pengunjung upacara 17 Agustus. Tak terkecuali Presiden Prabowo yang […]

  • Makan Bergizi Gratis

    Pemuda Muhammadiyah Dukung Prabowo Evaluasi MBG

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Pemuda Muhammadiyah mengapresiasi langkah Presiden Prabowo Subianto melakukan evaluasi menyeluruh terhadap program Makan Bergizi Gratis (MBG) usai muncul kasus keracunan di sejumlah daerah. Sekretaris Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Affandi Affan, menyebut sikap Presiden menunjukkan komitmen menjaga keberlangsungan MBG sebagai agenda utama Astacita, khususnya dalam meningkatkan kualitas gizi anak menuju Indonesia Emas 2045. “Pemuda Muhammadiyah memberikan […]

  • Meriah & Seru, Wapres Gibran Lomba-Lomba HUT RI ke-80 di Kantornya

    Meriah & Seru, Wapres Gibran Lomba-Lomba HUT RI ke-80 di Kantornya

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 61
    • 0Komentar

    Sekretariat Wakil Presiden (Setwapres) menyelenggarakan kegiatan berbagai perlombaan permainan tradisional. Kegiatan bertajuk “Setwapres Merdeka” ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan yang digelar di Lapangan Parkir Setwapres, Jl. Kebon Sirih No. 14, Jakarta, pada Rabu (13/8/2025) ini berlangsung meriah dan penuh kehangatan. Acara dimulai dengan senam pagi bersama sebagai pemanasan […]

expand_less