Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekonomi » Rupiah Diprediksi Menguat, Ini Penyebabnya

Rupiah Diprediksi Menguat, Ini Penyebabnya

  • account_circle Faqih Haq
  • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

Nilai tukar rupiah diperkirakan menguat terhadap dolar Amerika Serikat (AS) menyusul kabar bahwa delegasi Presiden AS Donald Trump dan Presiden China Xi Jinping akan segera bertemu. Optimisme pasar meningkat karena pertemuan ini dinilai dapat meredakan ketegangan perdagangan antara dua negara ekonomi terbesar dunia.

Analis mata uang Doo Financial Futures, Lukman Leong, mengatakan harapan investor terhadap hasil positif dari pertemuan tersebut menjadi sentimen utama yang mendorong penguatan rupiah.

“Rupiah diperkirakan akan menguat terhadap dolar AS di tengah harapan investor akan meredanya tensi China-AS, dengan kedua delegasi akan bertemu segera dan Trump akan bertemu Xi,” ujarnya di Jakarta, Selasa (21/10/2025).

Mengutip laporan Anadolu, Donald Trump menyampaikan bahwa dirinya akan bertemu Presiden China Xi Jinping di Korea Selatan.

Trump berharap dapat mencapai kesepakatan yang adil dengan Beijing setelah pertemuan itu, dan meyakini hubungan kedua negara akan semakin membaik.

Selain itu, Trump juga menyatakan telah menerima undangan resmi untuk mengunjungi China pada awal tahun depan.
Langkah ini menambah optimisme pasar bahwa hubungan dagang AS–China akan bergerak ke arah yang lebih stabil.

“Trump memastikan investor dan mengatakan semua akan baik-baik saja. Pembahasannya sangat luas terutama mineral langka. Jadi, kecil kemungkinan akan ada terobosan atau deal yang signifikan, namun investor cukup senang jika tidak terjadi eskalasi saja,” ujar Lukman.

Sementara itu, dari dalam negeri, investor saat ini bersikap wait and see menunggu hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) yang digelar Rabu (22/10), serta rilis data inflasi AS pada akhir pekan ini.
Kedua faktor tersebut diperkirakan turut memengaruhi arah pergerakan rupiah dalam jangka pendek.

Menurut Lukman, dengan mempertimbangkan faktor eksternal dan domestik tersebut, kurs rupiah berpotensi bergerak di kisaran Rp16.500–Rp16.600 per dolar AS dalam waktu dekat.

Adapun pada pembukaan perdagangan Selasa di Jakarta, nilai tukar rupiah menguat 7 poin atau 0,04 persen menjadi Rp16.568 per dolar AS, dibanding posisi sebelumnya di Rp16.575 per dolar AS.

  • Penulis: Faqih Haq

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Prabowo: Sekolah Rakyat Hadirkan Harapan Baru bagi Anak Bangsa

    Prabowo: Sekolah Rakyat Hadirkan Harapan Baru bagi Anak Bangsa

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Presiden Prabowo Subianto menegaskan bahwa kehadiran Sekolah Rakyat menjadi titik awal terwujudnya harapan baru bagi anak-anak bangsa. Dalam arahannya kepada para guru dan kepala Sekolah Rakyat pada Jumat, 22 Agustus 2025, Kepala Negara menyampaikan bahwa dalam waktu yang tidak lama sebanyak 100 lebih Sekolah Rakyat telah beroperasi. “Tapi kita buktikan, yang tidak pernah diduga hari […]

  • Makan Bergizi Gratis (MBG)

    Riset IDSIGHT: MBG Peringkat 3 Program Prioritas, Publik Desak Evaluasi dan Perbaikan

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle Faqih Haq
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Memasuki usia setahun pemerintahan Prabowo-Gibran, sejumlah program prioritassebagai realisasi janji kampanye dihadapkan pada tantangan. Makan bergizi gratis (MBG) yang paling banyak mendapat sorotan berada pada peringkat ketiga menurutpenilaian publik. Sebanyak 51,3% menilai positif program MBG, menunjukkan besarnya dukungan publikyang tidak terbantahkan. Di sisi lain penilaian negatif pun cukup tinggi mencapai 43,0%, sedangkan sisanya cenderung netral. […]

  • PSI Jajaki Program Pemberdayaan Perempuan

    PSI Jajaki Program Pemberdayaan Perempuan Pesisir di Muara Gembong

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle Faqih Haq
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Tim Kolaborasi Bidang Perempuan dan Keluarga bersama Bidang Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) melakukan kunjungan ke komunitas perempuan pesisir di wilayah Muara Gembong, Kabupaten Bekasi, pada Rabu, 22 Oktober 2025. Kunjungan ini merupakan langkah awal menjalin komunikasi langsung dengan masyarakat pesisir, khususnya kelompok perempuan, sebagai bagian dari komitmen PSI memperkuat kerja-kerja […]

  • Toyota Komitmen Dukung Akses Pemerataan Pendidikan

    Toyota Komitmen Dukung Akses Pemerataan Pendidikan

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Toyota Indonesia kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung agenda pemerintah Indonesia dalam memastikan akses pendidikan berkualitas yang merata dari Sabang hingga Merauke, dengan mengunjungi Provinsi Nangroe Aceh Darussalam (NAD). Toyota Indonesia melakukan dua program penting di NAD, pertama ada kunjungan ke Universitas Syiah Kuala (USK) Banda Aceh dan sosialisasi Toyota Eco Youth (TEY). Dalam kunjungannya ke […]

  • Jojo Melangkah Mulus ke Babak 16 Besar Kejuaraan Dunia

    Jojo Melangkah Mulus ke Babak 16 Besar Kejuaraan Dunia

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 50
    • 0Komentar

    Tunggal putra Indonesia Jonatan “Jojo” Christie melangkah mulus ke babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2025 setelah menyingkirkan tunggal Azerbaijan Ade Resky Dwicahyo dua gim langsung, 21-9 dan 21-17 pada babak 32 besar di Court 1 Arena Adidas, Paris, Rabu. Menurut Jojo, Ade begitu agresif sampai dia mencoba meredam sejumlah variasi serangannya agar tidak bisa mengambil […]

  • Ke TMP Kalibata, Kaesang ziarah ke makam BJ. Habibie, Ani Yudhoyono Hingga Taufiq kiemas

    Ke TMP Kalibata, Kaesang ziarah ke makam BJ. Habibie, Ani Yudhoyono Hingga Taufiq kiemas

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menggelar ziarah dan tabur bunga ke makam Presiden Ketiga Republik Indonesia Bacharuddin Jusuf Habibie di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat, 22/8/2025. “Hari ini kami ke makam Presiden Ketiga, kami di sini untuk menghormati beliau,” kata Kaesang di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat. Dalam kesempatan […]

expand_less