Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Fadli Zon Tegaskan Peran Santri dalam Membangun Peradaban Lewat Film

Fadli Zon Tegaskan Peran Santri dalam Membangun Peradaban Lewat Film

  • account_circle Faqih Haq
  • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
  • visibility 16
  • comment 0 komentar

Menteri Kebudayaan Fadli Zon menegaskan bahwa pesantren memiliki peran besar dalam membentuk wajah kebudayaan Indonesia serta peradaban Islam di Nusantara.

“Pesantren telah menjelma menjadi institusi bersejarah yang turut membentuk wajah kebudayaan Indonesia dan peradaban Islam di Nusantara, yang terhubung dan terintegrasi dengan peradaban Islam di dunia,” katanya dalam acara Taaruf Film di kompleks Kantor Kementerian Kebudayaan Jakarta pada Selasa (21/10/2025).

Acara Taaruf Film bertajuk “Santri Memandang Dunia Melalui Lensa Budaya” digelar dalam rangkaian Santri Film Festival (SANFFEST) 2025, yang membahas peran santri dalam membentuk narasi kebudayaan melalui medium film.

Menurut siaran pers kementerian yang diterima pada Rabu, Fadli Zon menyoroti posisi strategis pesantren dalam sejarah kebudayaan Indonesia serta relevansinya menghadapi tantangan global masa kini.

Fadli menekankan bahwa SANFFEST 2025 bukan hanya ajang kompetisi film, melainkan gerakan budaya yang dapat menjadikan pesantren sebagai pusat inspirasi peradaban dunia.

“SANFFEST 2025 harus menjadi medium dakwah dan kekuatan soft power Indonesia,” katanya.

Menurutnya, festival film santri sejak awal digagas untuk memperkenalkan nilai, tradisi, dan cara pandang santri kepada masyarakat luas.

Fadli menilai, film memiliki kekuatan luar biasa dalam menyentuh hati, membangun empati, dan menggerakkan aksi nyata.

“Film bisa memperlihatkan kondisi yang dialami saudara-saudara kita di berbagai belahan dunia, termasuk masyarakat Gaza yang sedang menderita,” katanya.

“Film mampu membuka mata global, mendorong diskusi tentang perdamaian, dan memperkuat solidaritas kemanusiaan,” ia menambahkan.

Ia berharap SANFFEST dapat menjadi ruang baru bagi santri dalam mengartikulasikan nilai-nilai Islam, budaya lokal, dan semangat kebangsaan.

“Mari kita jadikan film bukan hanya sebagai karya seni, tetapi sebagai media dakwah, sarana pendidikan, dan alat perdamaian dunia,” katanya.

“Dengan jumlah yang besar, tradisi yang kuat, dan semangat yang tinggi, santri mampu menjadi motor penggerak peradaban baru,” ia menambahkan.

Sementara itu, Ketua Tim SANFFEST 2025 Neno Warisman menyebut penyelenggaraan Santri Film Festival sebagai jalan perjuangan membangun narasi kebaikan.

“Kami ingin memperkuat narasi kebaikan, membangun ekosistem kebudayaan yang menyemai nilai-nilai luhur dan memperluas ruang ekspresi para santri di bidang film,” katanya.

“Hari ini adalah langkah awal. Kita membutuhkan narasi baru. Narasi peradaban yang lahir dari pesantren, dan SANFFEST akan menjadi salah satu jalannya,” ia menambahkan.

  • Penulis: Faqih Haq

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gladi Kotor Upacara HUT ke-80 Kemerdekaan RI Makin Matang & Sempurna

    Gladi Kotor Upacara HUT ke-80 Kemerdekaan RI Makin Matang & Sempurna

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Gladi kotor kedua rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia yang digelar di halaman Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 13 Agustus 2025, berjalan makin mendekati sempurna. Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi menyampaikan, sejumlah penyempurnaan teknis terus dilakukan untuk memastikan seluruh rangkaian acara pada 17 Agustus mendatang berjalan lancar dan mengesankan. “Masih ada […]

  • Jojo Melangkah Mulus ke Babak 16 Besar Kejuaraan Dunia

    Jojo Melangkah Mulus ke Babak 16 Besar Kejuaraan Dunia

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 48
    • 0Komentar

    Tunggal putra Indonesia Jonatan “Jojo” Christie melangkah mulus ke babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2025 setelah menyingkirkan tunggal Azerbaijan Ade Resky Dwicahyo dua gim langsung, 21-9 dan 21-17 pada babak 32 besar di Court 1 Arena Adidas, Paris, Rabu. Menurut Jojo, Ade begitu agresif sampai dia mencoba meredam sejumlah variasi serangannya agar tidak bisa mengambil […]

  • PSI Soroti Minimnya Dukungan Pemprov DKI untuk KNPI

    PSI Soroti Minimnya Dukungan Pemprov DKI untuk KNPI

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 53
    • 0Komentar

    Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyoroti kurangnya dukungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terhadap organisasi kepemudaan, termasuk Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI). Anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PSI, Josephine Simanjuntak, menilai minimnya bantuan itu membuat organisasi kepemudaan kesulitan menjalankan program. “Beberapa kali juga saya dalam rapat-rapat Komisi C itu saya angkat persoalan ini. […]

  • Purbaya Yudhi Sadewa

    Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa Jelaskan Alasan Pemangkasan Transfer ke Daerah

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menjelaskan alasan pemerintah memangkas dana transfer ke daerah. Ia menegaskan bahwa secara netto, anggaran daerah justru bertambah melalui program yang dialokasikan pemerintah pusat. “Beberapa bupati dari beberapa tempat datang ke sini. Tadinya mau ketemu saya semua. Untung saya cuma ketemu perwakilan. Kalau enggak saya dipukulin tadi,” kata Purbaya Yudhi […]

  • Prabowo Subianto

    Demi Lindungi 50 Juta Penduduk Pantura, Prabowo Siap Bangun Tanggul Laut Raksasa

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle Faqih Haq
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Presiden RI Prabowo Subianto menyampaikan bahwa Proyek Strategis Nasional (PSN) Tanggul Laut Raksasa (Giant Sea Wall) siap dibangun membentang di pantai utara Jawa (Pantura) untuk melindungi sekitar 50 juta penduduk dari ancaman naiknya permukaan air laut. Saat memimpin Sidang Kabinet Paripurna dalam rangka satu tahun pemerintahan, Prabowo menegaskan bahwa pembangunan tanggul laut sepanjang 535 kilometer […]

  • Ilustrasi Borgol

    Kemenhut Ringkus Tersangka Jual Beli Lahan Kawasan Taman Hutan Raya Orang Kayo Hitam Jambi

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle Orbitnews Co
    • visibility 40
    • 0Komentar

    Kementerian Kehutanan (Kemenhut) menetapkan warga Kabupaten Tanjung Jabung berinisial YL sebagai tersangka kasus jual beli lahan kawasan hutan sekaligus koordinator perambahan di Taman Hutan Raya Orang Kayo Hitam (Tahura OKH), Jambi. Kepala Balai Penegakan Hukum Kehutanan (Gakkum) Wilayah Sumatera Kemenhut, Hari Novianto, menjelaskan YL sudah ditahan di Rutan Polda Jambi pada 26 September lalu. Pihaknya […]

expand_less